Cara mengatasi susah tidur . Pagi semua , pagi-pagi ini bukan ingin memberi topik sarapan pagi namun tidur , tepatnya Susah tidur atau insomnia . Ini adalah merupakan hal yang sangat menjengkelkan sekali tentunya, karena waktu yang dibutuhkan untuk tidur rata-rata manusia sekitar 8 jam namun menurut saya 8 jam tidur adalah hal yang boros dimana jika umur seseorang 60 tahun maka terhitung tidurnya selama 20 tahun so , bagusnya setelah dewasa tidur makasimal 4 jam selainnya dipakai untuk kepentingan dunia dan agama . Terkadang jangankan menggapai 4 jam satu jam saja sulit karena adanya gangguan sulit tidur maka berkurang juga waktu tidur seseorang dan ini jika berlarut-larut dapat mengakibatkan juga terjadinya gangguan kesehatan lainnya dan daya tahan tubuh pun menjadi berkurang dan mudah sakit.
Setiap orang tentunya mempunyai jam dan jumlah waktu tidur yang berbeda-beda semua dikarenakan aktifitas setiap orang berbeda-beda, namun jika anda mempunyai kesempatan untuk tidur tidak terlalu larut segeralah untuk tidur dan dengan membiasakan tidur teratur serta dengan jumlah jam tidur yang cukup maka keesokan hari kita akan mendapatkan tubuh yang sehat dan segar.
Penyakit sulit tidur yang dikenal dengan insomnia ini memang bukan gangguan sembarangan. Ada yang bilang insomnia sebenarnya bukan penyakit, la hanyalah gejala kelainan dalam tidur berupa kesulitan berulang untuk tidur atau mempertahankan tidur (mudah atau sering terbangun) walaupun ada kesempatan untuk itu. Gejala tersebut biasanya diikuti gangguan fungsional tubuh saat bangun.
Penyebab insomnia umumnya berupa stres, faktor psikologis, perubahan jam kerja, salah minum obat atau pengaruh obat tertentu dan sebagainya. Meski mungkin banyak yang menganggap tidur masalah sepele, jika sudah menjadi gangguan, kesulitan tidur ini bisa berbahaya. Mereka yang kurang tidur sudah jelas memengaruhi kesehatannya. Selain itu, tidur sebenarnya juga obat.
Oleh karena itu, jika sulit tidur harus dicarikan solusinya. Apalagi, ada kecenderungan jumlah penderita gejala ini makin lama makin banyak. Di Amerika Serikat saja disebutkan bahwa sekitar 13% orang dewasa di sana mengalami gangguan tidur.
Penyebab Insomnia Susah Tidur
Beberapa faktor yang mungkin mempengaruhi anda sulit tidur diantaranya:
- Faktor medis, susah tidur bisa dikarenakan seseorang mengalami suatu penyakit seperti penyakit jantung, asma, penyakit parkinson, gangguan di pencernaan dan alzheimer.
- Faktor psikriatis, ada beberapa macam gangguan psikriatis yang membuat anda susah tidur seperti gangguan stres pasca trauma, kepanikan, kekhawatiran dan gangguan obsesif kompulsif.
- Faktor lingkungan, faktor ini sangat mempengaruhi seseorang mengalami gangguan pada tidurnya seperti udara yang terlalu panas atau terlalu dingin, adanya suara bising atau berisik saat tidur, cahaya yang menyorot mata, teman tidur yang tidak tenang dan juga kasur atau bantal yang kurang nyaman.
- Faktor lain, faktor lain ini juga bisa mempengaruhi seseorang mengalami sulit tidur diantaranya penyalahgunaan alkohol dan juga narkoba, efek samping dari obat-obatan yang diminum, serta efek dari merokok.
Saat anda menyadari bahwa anda mengalami sulit tidur atau insomnia anda harus segera mengambil tindakan agar insomnia ini tidak berlarut-larut, sebelum gangguan ini menjadi kebiasaan dan tentunya sangat kurang baik untuk kesehatan anda jangka panjang.
Baca juga : 10 Cara Mengobati Gusi Bengkak
Tidur Normal Tidak Imsomnia
Beberapa kriteria mengenai tidur yang sehat adalah mencakup hal-hal di bawah ini:
- Anda mudah tertidur pada waktu malam hari tanpa harus dibantu oleh obat tidur atau tidak berjuang untuk mengatasi kegelisahan dan kekhawatiran saat hendak tidur.
- Saat tengah malam jarang terbangun dan jika terbangun akan dengan mudah untuk kembali tidur meskipun di tengah malam anda pergi ke kamar kecil untuk membuang air.
- Anda dapat terbangun secara wajar tanpa menggunakan alarm di pagi hari dengan waktu yang kurang lebih sama setiap harinya, dan setelah beraktifitas tubuh anda menjadi segar dan bersemangat serta tidak mengantuk.
Seringakali setiap kita mengalami gangguan tidur dan mungkin baru bisa kembali tidur menjelang pagi dan ini sangat tidak baik untuk kesehatan tubuh kita, selain itu pada pagi harinya kita akan menjadi mudah emosi dan kurang bisa berkonsentrasi dengan baik, hal ini juga bisa mempengaruhi kualitas kerja anda di kantor.
Jika tidur saya tidak demikian dan ada gejala imsomnia apa yang harus saya lakukan ? oh , lihat lanjutan artikel ini .
Cara Mengatasi Susah Tidur Tanpa Obat di Malam Hari
Di bawah in 10 cara mengatasi susah tidur yang ampuh , dan sudah banyak yang berhasil :
1. Buat jadwal tidur yang teratur.insomnia susah tidur gampang tidur
Tidur dan bangun pada jam yang sama setiap harinya akan memprogram tubuh untuk tidur lebih baik.
2. Buat lingkungan tidur yang baik.
Jaga kamar tidur setenang dan segelap mungkin. Suhu kamar tidak boleh terlalu dingin atau panas. Temperatur, pencahayaan dan suara sebaiknya dikontrol sehingga lingkungan tempat tidur membantu untuk mudah terlelap dan tidak terjaga pada dini hari.
3. Pastikan tempat tidur nyaman.
Susah tidur pada tempat tidur yang terlalu lembut atau terlalu keras, atau yang terlalu kecil.
4. Berolahraga teratur.
Lakukan olahraga secara teratur seperti renang atau berjalan. Jangan melakukan olahraga yang terlalu berat dekat dengan jam tidur.
5. Kurangi kafein.
Kurangi stimulan seperti kafein pada teh dan kopi, terutama pada malam hari. Efek kafein dapat bertahan hingga 24 jam dan dapat menganggu proses tidur serta mencegah tidur dalam. Minumlah susu hangat sebagai gantinya.
6. Jangan makan atau minum alkohol berlebihan pada malam hari.
Alkohol dapat mengganggu tidur pada dini hari.
7. Jangan merokok.
Perokok lebih sulit tidur, terbangun lebih sering, dan tidurnya lebih sering mengalami gangguan.
8. Coba rileks sebelum tidur.
Mandi dengan air hangat, dengarkan musik yang pelan, lakukan yoga.
9. Buat daftar hal-hal yang harus dilakukan esok harinya.
Luangkan waktu sebelum tidur untuk menulis hal-hal yang harus dilakukan pada pagi harinya untuk mencegah Anda melakukannya di tempat tidur sehingga tidak dapat tidur.
10. Bila susah tidur, jangan bertahan di tempat tidur.
Bangun dan lakukan aktivitas yang membuat santai hingga mengantuk kembali.
Demikianlah 10 Cara Menangani Susah Tidur Tanpa Obat di Malam Hari dan siang hari yang pernah diterapkan teman teman saya kebetulan kalo masalah tidur pagi-pagi gini saya masih pingin molor berhubung harus kerja jadi melek :D
Tidak ada komentar:
Posting Komentar