Selasa, 11 Februari 2014

Kebiasaan Makan Ini Bisa Mengurangi Lemak Perut

 

cara sederhana mengecilkan perut buncitPunyan banyak timbunan lemak diperut mungkin merupakan kebanggaan bagi sebagian orang karena menandakan kemakmuran ?. Tetapi kebanyakan orang akan merasa terganggu dengan perut yang buncit, baik karena menjadikan penampilan kurang menarik atau khawatir dengan masalah kesehatan yang terkait dengan perut gendut/kegemukan seperti hipertensi, diabetes dan penyakit pembuluh darah dan jantung. Untuk menurunkan lemak diperut secara sederhana dilakukan dengan mengurangi asupan kalori dan meningkatkan pembakaran kalori.

Untuk membantu usaha Anda dalam mengurangi timbunan lemak di perut ada beberapa hal sederhana yang berkaitan dengan kebiasaan makan yang bisa Anda lakukan, seperti dikutip dari  Times of India  berikut ini:

1. Mimun air perasan lemon pada pagi hari

Ini adalah salah satu terapi terbaik untuk menghilangkan lemak di perut. Campurkan beberapa sendok air perasan lemon dengan air hangat dan garam. Minumlah secara rutin untuk meningkatkan metabolisme dan menyingkirkan lemak di perut.

2. Ganti nasi putih dengan sumber karbohidrat lain

Sebaiknya, ganti nasi putih dengan beras merah atau produk gandum lain seperti roti cokelat, biji-bijian, gandum, dan quinoa dalam menu harian Anda

3. Hindari gula

Jauhi permen, minuman manis dan makanan dengan kandungan minyak tinggi. Mengonsumsi makanan ini bisa meningkatkan lemak di beberapa area tubuh seperti perut dan paha.

4. Minum banyak air

Jika ingin menyingkirkan lemak di perut, pastikan Anda sudah mencukupi kebutuhan air harian. Minumlah secara teratur untuk meningkatkan metabolisme dan membantu mengeluarkan racun dari tubuh.

5. Makan bawang putih mentah

Kunyahlah dua sampai tiga siung bawang ptih setiap pagi dan lanjutkan dengan minum segelas air lemon. Terapi ini bisa mempercepat penurunan berat badan serta membuat sirkulasi darah jadi lebih lancar.

6. Perbanyak sayur dan buah

Jangan pernah anti untuk makan sayur dan pastikan setiap hari Anda menyantap semangkuk buah-buahan di pagi dan sore hari. Konsumsi buah seperti itu bisa memberi tubuh banyak antioksidan, mineral, dan vitamin serta meluruhkan lemak di tubuh

7. Tambahkan bumbu pada masakan

Gunakan rempah-rempah seperti kayu manis, jahe, dan lada hitam pada masakan Anda. Sebab, rempah-rempah ini sarat akan manfaat kesehatan di antaranya bisa membantu meningkatkan resistensi insulin dan menurunkan kadar gula di dalam darah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar