Kelenjar tiroid adalah organ berbentuk kupu-kupu yang terletak tepat di bawah jakun. Kelenjar ini memiliki fungsi penting, yaitu untuk memproduksi hormon tiroid yang berperan dalam berbagai proses-proses kimiawi yang terjadi dalam tubuh.
Pada kondisi normal, kinerja kelenjar tiroid cenderung tidak kita sadari sama seperti organ-organ dalam yang lain. Tetapi jika terjadi pembengkakan, kelenjar tiroid akan membentuk benjolan pada leher. Hal ini lah yang menyebabkan gondok muncul pada daerah leher.
Baca juga Cara Menghilangkan batuk berdahak
Apabila anda atau keluarga atau kenalan Anda terserang penyakit ini, silahkan coba resep tradisional berikut ini yang ampuh untuk menghilangkan penyakit gondok atau gondokan pada leher anda, silakan anda simak dan pelajari dengan baik supaya anda lebih paham masalah ini.
Cara Mengobati Gondok Dengan Bahan alami
1. Akar Jarong
Bahan: 30 gram akar jarong, dan 2 gelas air.
Pengobatan: Akar jarong direbus dalam 2 gelas air hingga tersisa 1 gelas. Setelah dingin airnya disaring kemudian diminum sekaligus. Akarnya dilumatkan dan ditempelkan pada bagian yang sakit.
2. Belimbing Wuluh
Bahan: 10 ranting muda beserta daun belimbing wuluh, 4 siung bawang merah.
Pengobatan: Belimbing wuluh dan bawang merah dicuci bersih, kemduain ditumbuk halus. Balurkan ramuan tersebut di tempat yang sakit.
3. Tanaman Ciplukan
Bahan: 9-15 gram tanaman ciplukan dan 4 gelas air.
Pengobatan: Tanaman ciplukan direbus dalam 4 gelas air hingga tersisa 2 gelas. Setelah dingin airnya diminum dua kali sehari masing-masing satu gelas.
4. Akar daruju
Bahan: 30-60 gram akar daruju kering dan dua gelas air.
Pengobatan: Cuci bersih akar daruju, lalu rebus bersama 2 gelas air hingga tersisa satu gelas. Setelah dingin, kemudian disaring dan minum airnya. Selain itu, akar daruju bisa di tim dengan daging lalu dimakan dengan daginya.
Demikianlah Cara Mengobati Gondok Dengan Bahan alami, semoga anda semua yang membaca artikel kami ini bisa mendapatkan ilmu yang sangat bermanfaat dan anda bisa mendapatkan apa yang anda cari untuk menyembuhkan ppenyakit gondok ini, terima kasih telah membaca artikel kami yang berjudul Cara Mengobati Gondok Dengan Bahan alami, semoga anda selalu sehat dan aman dari sakit gondok.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar