Dehidrasi memang bisa disebabkan oleh banyak faktor. Mulai dari cuaca yang panas, olahraga berat hingga aktivitas yang menguras banyak tenaga. Kondisi tersebut harus diantisipasi dengan serius agar tubuh tak kekurangan cairan yang berujung pada dehidrasi.
Meskipun demikian, ada beberapa aktivitas sederhana yang sering luput dari penyebab dehidrasi, terutama pada wanita. Setidaknya ada 5 hal yang membuat wanita kehilangan cairan tubuhnya dengan mudah. Berikut ini kelima hal tersebut.
1. Menstruasi
Menstruasi merupakan siklus bulanan setiap wanita. Ternyata, menstruasi bisa menjadi pemicu dehidrasi pada wanita. Saat menstruasi, tubuh mengeluarkan darah menstruasi yang menyebabkan cairan tubuh berkurang. Apalagi jika dibarengi dengan aktivitas yang berat pula. Oleh karena itu, sebaiknya penuhi kebutuhan air lebih banyak saat menstruasi agar tubuh tidak dehidrasi.
2. Diare
Diare membuat kita lebih mudah kehilangan cairan tubuh. Tak heran jika orang yang sedang diare cenderung lebih lemah dan lesu. Oleh karena itu, waspadai kekurangan cairan saat diare dengan asupan air minum yang lebih banyak dari biasanya.
3. Stres
Stres merupakan gangguan mental dan emosional yang sering dialami oleh wanita. Stres bisa mengganggu peningkatan hormon stres yang dapat melemahkan cairan tubuh. Akibatnya tubuh terasa lemas karena dehidrasi. Cegah stres semaksimal mungkin dengan pikiran positif dan manajemen stres.
4. Menyusui
Menyusi adalah aktivitas wajib bagi seorang ibu. Saat menyusui, pasti ibu juga mengalami kehilangan cairan pada tubuh. Untuk mencegah dehidrasi dan meningkatkan produksi asi, sebaiknya penuhi kebutuhan air putih dan asupan makanan yang bergizi.
5. Minum Minuman Beralkohol
Minuman beralkohol memang berbahaya bagi kesehatan tubuh. Minuman beralkohol meningkatkan frekuensi buang air kecil. Sehingga tubuh lebih banyak kehilangan cairan. Kondisi ini tanpa kita sadari dapat membuat tubuh dehidrasi.
Nah, ternyata dehidrasi tidak hanya disebabkan oleh aktivitas fisik yang berat, namun juga kebiasaan yang sederhana. Sebaiknya penuhi kebutuhan minimal air dalam tubuh sekitar 8 gelas per hari. Saat cuaca panas dan beraktivitas berat, tambahkan kebutuhan air untuk mencegah dehidrasi.