Bibir merupakan bagian dari wajah yang sangat penting. Bibir lembut, lembap, dan merah merona merupakan dambaan setiap wanita agar tampil lebih percaya diri dan terlihat lebih cantik. Salah satu cara mudah membuat bibir merah merona sepanjang hari adalah dengan menggunakan lipstick. Namun masalahnya penggunaan lipstick yang kurang tepat kadang kala membuat bibir kita menjadi kering dan terkena iritasi.
Baca juga: 7 Cara Memerahkan Bibir Tanpa Lipstick
Baca juga: 7 Cara Memerahkan Bibir Tanpa Lipstick
Bibir kehitaman biasanya muncul karena kebiasaan merokok, minum minuman beralkohol, dan kebiasaan menjilat bibir. Cara yang dapat Anda lalukan untuk mencegah terjadinya bibir kehitaman adalah dengan menghindari penyebabnya. Namun bila bibir Anda sudah terlanjur kehitaman, Anda tak perlu khawatir karena kami berikan beberapa tips / cara membuat bibir merah merona sepanjang hari dengan menggunakan bahan-bahan alami yang ada di sekitar kita.
1. Madu
Manfaat Madu telah dipercaya sebagai obat dari segala penyakit termasuk diantaranya membuat bibir merah merona sepanjang hari. Caranya adalah dengan mengoleskan madu pada bibir sebelum Anda tidur.
2. Minyak Zaitun
Manfaat kesehatan dan kecantikan yang diberikan oleh minyak zaitun sudah diketahui sejak dulu. Minyak zaitun dapat digunakan juga untuk membuat bibir merah merona sepanjang hari dengan cara mengoleskan minyak tsb pada bibir dan biarkan selama beberapa waktu sebelum Anda tidur.
3. Ubi merah
Ubi merah memiliki kandungan pigmen merah alami yang dapat digunakan untuk membuat bibir merah merona alami. Caranya dengan menghaluskan ubi merah mentah, lalu gunakan sebagai masker bibir.
4. Jeruk Nipis
Jeruk nipis yang biasanya digunakan sebagai bahan minuman segar ternyata cukup efektif dalam membuat bibir merah merona alami. Caranya adalah dengan memeras air jeruk lalu oleskan pada bibir sebagai masker.
Itulah 4 cara mudah membuat bibir merah merona alami sepanjang hari. Namun perlu diingat karena bahan yang digunakan adalah bahan alami, maka diperlukan ketekunan dari Anda. Cara di atas bila dilakukan secara rutin akan terbukti efektif membuat bibir merah merona.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar