Wajah adalah jendela jiwa. Wajah yang bersih, cantik, bersinar menyejukkan mata yang memandangnya. Sehingga, wajar jika setiap wanita menginginkan wajah yang selalu bersih, bahkan saat beraktivitas padat sekalipun. Salah satu cara menjaga kebersihan wajah adalah dengan rajin membersihkannya.
membersihkan wajah |
Namun, membersihkan wajah tak boleh sembarangan lho. Wajah memiliki jenis kulit yang lebih sensitif dibanding dengan bagian lainnya. Salah membersihkan area wajah, bisa menimbulkan masalah pada wajah kita. Oleh karena itu, kita harus mengetahui cara membersihkan wajah yang benar. Nah, berikut ini 6 tips membersihkan wajah bagi wanita.
1. Pilih sabun pembersih yang sesuai
Hal pertama yaitu kita harus mengenali jenis kulit wajah kita. Apakah tergolong kulit berminyak, kulit kering atau kulit sensitif. Setelah itu baru kita memilih sabun pembersih yang sesuai dengan kulit wajah. Jika kamu memiliki kulit kering, maka sebaiknya gunakan sabun berbahan minyak. Sedangkan, jika kamu memiliki kulit berminyak, gunakan sabun pembersih dengan bahan air.
2. Hindarkan rambut pada kulit wajah
Perhatikan dengan baik. Jangan sampai ada rambut yang menempel pada kulit wajah ketika hendak mengusapkan sabun. Selain mengganggu, hal ini juga dapat menyebabkan kotoran wajah menempel pada rambut dan pembersihan wajah menjadi tidak merata maksimal. Oleh karena itu, pastikan kucir rambut dengan rapi agar tidak menempel pada kulit wajah.
3. Basuh dengan air hangat
Sebelum membersihkan wajah, usahakan membasuhnya dengan air hangat terlebih dahulu. Air hangat membantu membuka pori-pori wajah sehingga kotoran dapat mudah keluar dari kulit wajah. Setelah itu baru usapkan sabun pembersih.
4. Menggunakan sabun pembersih
Gunakan sabun pembersih dengan cara menuangkan pada telapa tangan secukupnya. Lalu, usapkan pada kulit wajah disertai dengan pijatan ringan hingga berbusa. Air hangat dan pijatan ringan akan membuat kulit wajah terelaksasi dan kotoran mudah keluar. Tapi ingat, jangan memijat terlalu kasar agar kulit wajah tidak memerah.
5. Bilas dengan air dingin
Setelah kulit wajah terelaksasi dan sabun merata, selanjutnya bilas dengan air dingin. Air bersuhu normal ini akan membersihkan sisa-sisa sabun sekaligus memperkecil kembali pori-pori kulit wajah. Selanjutnya, usap perlahan dengan kain halus untuk membersihkan air yang menempel pada wajah.
6. Gunakan pelembab
Tahap terakhir, jangan lupa gunakan pelembab pada kulit wajah. Pelembab ini berfungsi untuk membuat kulit wajah tidak kering karena sering dibersihkan. Sehingga kelembaban kulit terjaga dan nyaman untuk beraktivitas.
wajah bersih, cantik bersinar |
Menerapkan 6 tips membersihkan wajah bagi wanita ini akan membuat kulit wajah tetap sehat dan bersih bersinar walau sering dibersihkan. Ingat! Wajah adalah cerminan diri. Oleh karena itu, jaga selalu kebersihan dan kesehatannya untuk mendapatkan kecantikan maksimal.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar